5 Tempat Makan Seafood di Kota Metro Lampung yang Murah, Segar dan Tumpah Banyak
Jumat, 10 Februari 2023
Edit
Hanalfa Lampung - Silahkan gulir ada 5 tempat makan seafood di Kota Metro Lampung yang murah, segar dan tumpah banyak.
Kuliner olahan makanan yang berasal dari laut tergolong banyak diminati, bahkan hampir oleh semua kalangan menyukainya.
Saat ini sudah banyak makanan seafood yang dijual disejumlah kedai atau tempat kuliner.
Salah satu tempat kuliner yang menjajakan menu seafood adalah Kota Metro.
Terdapat beragam jenis seafood yang diolah menjadi menu sajian, misalnya kerang, udang, kepiting, bahkan lobster.
Memiliki rasa yang lezat, segar serta mengandung banyak manfaat untuk kesehatan, maka wajar saja bila seafood merupakan salah satu makanan yang banyak disukai.
Mulai dari kerang mempunyai manfaat baik bagi tubuh, salah satunya mampu menurunkan kadar trigilisarida yang berlebih.
Jadi dengan mengonsumsi kerang segar dapat membantu menjauhkan dari serangan penyakit jantung, pengerasan pembuluh arteri.
Meskipun memiliki manfaat baik untuk kesehatan, namun tidak baik juga bila dimakan berlebih yah.
Sebab kerang memiliki kandungan kolestrol cukup tinggi, jadi bisa juga menimbulkan resiko lain untuk kesehatan jantung.
Nah, bila kita sudah bahas tentang manfaat seafood salah satunya kerang yang baik untuk kesehatan.
Kali ini kita akan ulas tentang sejumlah tempat di Metro Lampung yang menjual menu seafood.
Berikut 5 tempat makan seafood di Kota Metro Lampung :
1. Rumah Kerang Bolaballe
Alamat: Jalan Pengabuan Nomor 6 Yososerjo, Kecamatan Metro Timur, Kota Metro, Provinsi Lampung
Jam buka: 11.00-16.00 WIB (setiap hari Senin-Kamis)
Menu: Aneka seafood seperti kepiting, kerang, lobster, kerang, ikan, Ayam, dan aneka minuman
Harga: Mulai dari Rp20.000
2. Chum Bucket Sefood
Alamat: Jalan Way Pangabuan Nomor 6 Kota Metro, Provinsi Lampung
Jam buka: 11.00-16.00 WIB (Senin sampai Kamis)
Menu: Seafood udang, kerang, lobster
Harga: Mulai dari Rp100.000 per paket
3. Warung Kembar Seafood Jaya
Jam buka: 10.00-21.00 WIB (Senin sampai Minggu)
Nomor HP: 0813 7911 0120
Alamat: Yosodadi, Kecamatan Metro timur, Kota Metro, Provinsi Lampung
Menu: Olahan ikan, seafood, dan lainnya
Harga: Mulai dari Rp11.000
4. Pondok Makan 21
Jam buka: 09.00-21.30 WIB (setiap hari)
Nomor HP: 0812 7919 3880
Alamat: Jalan AH Nasution, Yosodadi, Kecamatan Metro Timur, Kota Metro, Provinsi Lampung.
Menu: Cumi, udang, ikan, dan menu lainnya
Harga: Mulai dari Rp30.000
5. Kerang Dekaje Metro
Jam buka: 10.00-21.00 WIB (setiap hari)
Nomor HP: 0857 8373 9828
Alamat: Jalan Selagai Nomor 24, Iringmulyo, Kecamatan Metro Timur, Kota Metro, Provinsi Lampung
Menu: Kerang, udang, kepiting cumi, cemilan, sayur
Harga: Mulai dari Rp7.000
Itulah bahasan tentang 5 tempat makan seafood di Kota Metro Lampung yang murah, segar dan tumpah banyak.